Khotbah (Teks)

     
  Yesus Adalah Gembala yang Baik Yesus Adalah Gembala yang Baik
Okt 29 at 11:18   Views: 2488
Tuhan Yesus adalah Gembala yang baik. Kebaikan-Nya dibuktikan dengan Dia menyerahkan nyawa-Nya bagi domba-domba-Nya. Sehingga kita domba-domba-Nya pasti akan selamat. Yohanes 10:9 dan 11 mengatakan, "Akulah pintu; barangsiapa masuk melalui Aku, ia akan selamat dan ia akan masuk dan keluar dan menemukan padang rumput. … Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya;” Yesus adalah Gembala yang baik, jika kita renungkan Dia sebagai Gembala mau mati untuk domba. Sebenarnya sangat tidak sebanding harga nyawa domba dibandingkan dengan nyawa gembalanya. Namun itu yang sudah Tuhan kerjakan bagi domba-domba-Nya. Sebagai domba tidak mungkin kita dapat membalas pengorbanan nyawa gembala. Namun yang dapat dikerjakan domba adalah mau menurut suara Gembala, yaitu suara Firman Tuhan.
Post a comment
  Menghormati Orang Tua Menghormati Orang Tua
Okt 27 at 1:12   Views: 1192
Seseorang sebelum dia menikah, dia terikat dengan orang tuanya. Namun setelah menikah, dia meninggalkan ayah dan ibunya dan terikat kepada suami atau isterinya. Dikatakan dalam Firman Tuhan bahwa mereka menjadi satu daging. Namun sekalipun demikian, bukan berarti seorang anak yang sudah menikah tidak menghormati orang tuanya lagi, tetapi tetap harus menghormati orang tuanya sehingga berbahagia dalam hidupnya.
Post a comment
  Bergaul dengan Allah Bergaul dengan Allah
Okt 27 at 1:10   Views: 1371
Ada suatu rahasia yang besar tentang hubungan Kristus dengan jemaat. Yaitu suatu hubungan pernikahan antara Kristus sebagai Suami dengan jemaat sebagai isteri. Oleh sebab itu pernikahan di dunia ini harus dijaga kekudusannya, karena pernikahan di dunia ini membayangkan hubungan pernikahan dengan Kristus. 
Post a comment
  Korban Yesus Korban Yesus
Okt 27 at 1:06   Views: 1136
Ketika raja Asa mendengar Firman Tuhan yang disampaikan oleh Azarya, dia menanggapinya dengan baik. Dia segera meninggalkan segala kekafiran dari antara orang Israel. Segala dewa-dewa berhala disingkirkan, juga memperbarui mezbah Tuhan sebagai tempat ibadah. Bahkan kesungguhan hatinya terbukti dengan dia memecat neneknya sendiri karena neneknya membuat patung Asyera.
Post a comment
  Roh Kudus Penolong Kita Roh Kudus Penolong Kita
Okt 27 at 1:04   Views: 1801
Tuhan memberikan Roh Kudus bagi kita karena manusia kita ini penuh dengan kelemahan. Bagaikan buluh yang patah terkulai dan sumbu yang pudar nyalanya.  Namun sekalipun keadaan kita demikian lemah bagaikan buluh yang terkulai tidak akan dipatahkan, ataupun bagaikan sumbu yang pudar nyalanya tidak akan dipadamkan.
Post a comment
  Tuhan Mencurahkan Roh Kudus Tuhan Mencurahkan Roh Kudus
Okt 27 at 12:59   Views: 2264
Pencurahan Roh Kudus sudah dinubuatkan oleh Yoel, di mana Tuhan akan mencurahkan Roh Kudus ke atas semua manusia, ke atas anak-anak, orang tua, teruna bahkan kepada hamba laki-laki dan perempuan. Demikian ditulis dalam Yoel 2:28-29, ""Kemudian dari pada itu akan terjadi, bahwa Aku akan mencurahkan Roh-Ku ke atas semua manusia, maka anak-anakmu laki-laki dan perempuan akan bernubuat; orang-orangmu yang tua akan mendapat mimpi, teruna-terunamu akan mendapat penglihatan-penglihatan. Juga ke atas hamba-hambamu laki-laki dan perempuan akan Kucurahkan Roh-Ku pada hari-hari itu.” Dan setiap orang yang sudah dipenuhi dengan Roh Kudus, pada saat berseru kepada nama Tuhan akan diselamatkan.
Post a comment
  Nama Yesus Berkuasa Nama Yesus Berkuasa
Okt 27 at 12:56   Views: 1886
Yesus sudah memberikan teladan bagi kita, dengan Dia turun dari sorga menjadi sama dengan manusia, Dia merendahkan diri bahkan taat sampai mati. Sebagaimana dapat kita baca dalam  Filipi 2:8-11, "Dan dalam keadaan sebagai manusia, Ia telah merendahkan diri-Nya dan taat sampai mati, bahkan sampai mati di kayu salib. Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia dan mengaruniakan kepada-Nya nama di atas segala nama, supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut segala yang ada di langit dan yang ada di atas bumi dan yang ada di bawah bumi, dan segala lidah mengaku: "Yesus Kristus adalah Tuhan," bagi kemuliaan Allah, Bapa!”
Post a comment
  Hidup Berpaut Kepada Tuhan Hidup Berpaut Kepada Tuhan
Okt 27 at 12:54   Views: 2318
"Tetapi apakah katanya? Ini: "Firman itu dekat kepadamu, yakni di dalam mulutmu dan di dalam hatimu." Itulah firman iman, yang kami beritakan. Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan. Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan. Karena Kitab Suci berkata: "Barangsiapa yang percaya kepada Dia, tidak akan dipermalukan." Sebab tidak ada perbedaan antara orang Yahudi dan orang Yunani. Karena, Allah yang satu itu adalah Tuhan dari semua orang, kaya bagi semua orang yang berseru kepada-Nya. Sebab, barangsiapa yang berseru kepada nama Tuhan, akan diselamatkan.”
Post a comment