PAPMA "KASIH"
Perkumpulan Pengajaran Mempelai Alkitabiah "Kasih"
Register    
slide1
slide2
slide3

Mei
9

Yesus Tetap Menyertai Kita

Yesus Tetap Menyertai Kita
Uncategorized

Bacaan: Lukas 24:50-53

Kenaikan Tuhan Yesus ke sorga dalam keadaan tubuh yang hidup adalah suatu kebenaran yang disaksikan oleh para murid. Tuhan Yesus terangkat pada saat sedang memberkati murid-murid-Nya, sehingga para murid pulang ke Yerusalem dengan penuh sukacita, mereka senantiasa berada di Bait Allah dan memuliakan Allah.

Berkat itu dapat kita rasakan juga bila senantiasa berada di dalam rumah-Nya, dengan beribadah dan mengutamakan Tuhan Yesus di atas segalanya, karena Ibrani 9:24 menjelaskan bahwa Dia menghadap hadirat Allah guna kepentingan kita, dan Dia melayani ibadah kita sebagai Imam Besar (pasal 8:1-2). Jadi, sekalipun Yesus telah berada di sorga, Dia mengetahui segala kepentingan kita sehingga merupakan keuntungan bagi kita apabila datang beribadah kepada Tuhan. Jika tidak, Dia akan membiarkan kita berusaha sendiri.

Sementara kita dihadapkan pada situasi dunia yang semakin jahat, yang seringkali membuat gelisah dan gentar hati, kita tidak perlu takut sebab Yesus tidak akan meninggalkan kita sebagai yatim piatu. Yesus telah meminta kepada Bapa untuk memberikan bagi kita seorang Penolong yang lain, yaitu Roh Kudus, Roh Kebenaran yang menyertai kita untuk selama-lamanya (Yohanes 14:16-18, 27).

Demikian besar kasih Yesus bagi kita, sehingga hendaknya kita membalas kasih-Nya dengan beribadah dan melakukan segala perintah-Nya (Firman). Maka Tuhan akan memberikan apa yang diminta oleh orang yang mengasihi-Nya di dalam nama-Nya (Yohanes 14:14-15). Hal ini diperkuat oleh Yohanes 15:7, yaitu jika kita tinggal di dalam Dia dan Firman-Nya tinggal di dalam kita, maka apa saja yang kita kehendaki dan minta kepada-Nya, kita akan menerimanya.

Seringkali permintaan kita hanyalah untuk perkara-perkara yang jasmani. Tetapi Tuhan Yesus telah meminta kepada Bapa, seorang Penolong yang lain yang menyertai kita selama-lamanya, yang akan menolong kita untuk perkara jasmani maupun rohani. Itulah bukti bahwa Yesus selalu menyertai kita. Dia tidak pernah meninggalkan dan membiarkan kita. Haleluya, amin!!! pi

 



Post a comment